1. Pertempuran
Ambarawa
Pertempuran ambarawa terjadi
tanggal 20 November sampai tanggal 15 Desember 1945, antara pasukan TKR dan
Pemuda Indonesia melawan pasukan Sekutu (Inggris). Pertempuran Ambarawa dimulai
dari insiden yang terjadi di Magelang pada tanggal 26 Oktober 1945.
Pada
tanggal 20 November 1945 di Ambarawa pecah pertempuran antara pasukan TKR
dibawah pimpinan Mayor Sumarto melawan tentara sekutu. Pertempuran Ambarawa
mengakibatkan gugurnya Letkol Isdiman Komandan Resimen Banyumas. Posisi Letkol
Isdiman kemudian digantikan oleh Letkol Soedirman. Kota Ambarawa berhasil
dikepung selama 4 hari 4 malam oleh pasukan RI. Mengingat posisi yang telah
terjepit, maka pasukan sekutu meninggalkan kota Ambarawa tanggal 15 Desember
1945 menuju Semarang. Keberhasilan TKR mengusir sekutu dari Ambarawa menjadi
salah satu peristiwa penting dalam perjuangan mempertahankan kemerdekaan RI.
0 komentar:
Posting Komentar